Magento 2 ini sering digunakan oleh perusahaan besar seperti DamnIloveIndonesia, iBox (ibox.co.id), Body Shop, DC Shoes (dcshoes.co.id), MG Sports and Music (https://mg.co.id/), 9to9 Fashion (9to9.co.id) untuk membuat toko online. Namun, buat kamu yang baru memulai bisnis dan berniat untuk membuat toko online juga bisa kok menggunakan Magento 2.
Kalau begitu, simak artikel ini sampai akhir ya!
Apa Itu Magento 2?
Magento 2 merupakan sebuah platform CMS atau Content Management System yang berfungsi untuk membuat membuat toko online dan dapat diatur sesuai dengan keinginan kamu loh Friends. Terlebih lagi jika kamu memiliki konsep dan tema untuk toko online mu. Magento 2 dirilis pada tahun 2015 dengan tujuan untuk menyempurnakan fitur-fitur yang sebelumnya digunakan di Magento 1. Magento juga telah diakuisisi oleh Adobe pada kuarter ketiga tahun 2018 dengan nilai mencapai 1,68 miliar dolar amerika atau sekitar 23,86 triliunan rupiah. Magento 2 sangat disukai oleh para pemilik website. Tercatat jumlah pengguna Magento 2 sebanyak 124.369 di seluruh dunia, dan 96 diantaranya merupakan website di Indonesia. Magento 2 juga dapat digunakan oleh website dengan jenis industri apapun seperti computer & electronic, lifestyle, home & garden, dan lain-lain.
Magento 2 tentunya menyediakan banyak sekali fitur-fitur unggulan yang dapat dinikmati oleh para pengguna nya. Fitur-fitur tersebut disediakan oleh Magento 2 untuk menyempurnakan platform nya sehingga dapat digunakan dengan baik oleh pengguna nya. Nah, ini dia beberapa fitur-fitur Magento 2:
- SEO Friendly
- UI UX friendly
- Support multi bahasa dan mata uang
- Integrasi mudah dengan payment gateway Indonesia seperti Midtrans, Doku, Xendit dan lainnya.
- One-page checkout
- Full page cache
- Business Dashboard
- API-ready Integration
- dan lainnya.
Kelebihan Magento 2
Sudah lebih dari 100.000 website menggunakan Magento 2 untuk bisnis nya. Tentunya hal tersebut terjadi karena Magento 2 memiliki banyak manfaat yang menguntungkan. Nah, sebelum mengetahui bagaimana cara membuat toko online dengan Magento 2, kamu harus tahu dulu nih apa saja manfaat yang bisa didapatkan jika menggunakan Magento 2.
Dirancang Khusus untuk Ecommerce
Magento 2 ini dirancang khusus untuk Ecommerce atau toko online agar dapat menyediakan kebutuhan dan keinginan dari pengguna nya. Platform Magento 2 yang dikhususkan untuk toko online tentunya akan memfokuskan fitur-fiturnya untuk menyempurnakan website penggunanya. Selain itu, Magento 2 memiliki alat dan ekstensi penting yang dapat membantu kinerja website kamu di level tertinggi loh. Magento 2 juga dapat digunakan untuk semua jenis website yang menjual apapun. Sehingga kamu gak perlu khawatir deh kalau barang jualanmu itu gak bisa menggunakan Magento 2.
Keamanan yang Terjaga
Beberapa bisnis yang berniat untuk menggunakan website sebagai channel jual beli tentunya akan menghabiskan banyak waktu untuk mendesign tampilan dari website tersebut. Namun, tidak hanya design website saja yang harus kamu perhatikan loh Friends. Keamanan website jual beli mu juga harus sangat diperhatikan karena data-data konsumen harus kamu jaga agar tetap aman. Terdapat beberapa kasus toko online yang hanya mempedulikan design dan justru mendapatkan risiko yang besar saat proses checkout dan data pelanggan tidak terjaga. Sehingga hal tersebut bisa membuat konsumen pergi dan beralih. Kamu gak mau kan konsumen mu pergi dan gak membeli produk mu lagi? Nah, jangan khawatir Friends karena Magento 2 akan menghindarkan kamu dari hal-hal yang tidak diinginkan seperti keamanan yang buruk. Magento 2 memungkinkan pengguna nya untuk menjaga proses transaksi dari kosumen, data-data konsumen, serta informasi mengenai keuangan mu juga. Tak hanya itu, katalog produk dan daftar harga juga akan aman loh. Dengan sistem keamanan yang tinggi ini membuat Magento 2 memiliki banyak pembaruan yang dapat menyempurnakan fitur-fitur di Magento 2. Koneksi nya pun akan terenkripsi serta Magento 2 akan mendeteksi dan menyaring hal-hal yang dapat mengganggu keamanan website.
Dapat digunakan untuk Semua Ukuran Bisnis
Salah satu manfaat Magento 2 ini adalah bisa digunakan untuk semua ukuran bisnis juga Friends. Jadi, buat kamu yang baru akan memulai untuk berbisnis tenang aja, karena Magento 2 menyediakan Magento Open Source untuk perusahaan kecil dan perusahaan menengah. Serta perusahaan besar yang ingin menjadikan website sebagai media penjualan juga dapat memanfaatkan Magento Enterprise yang memiliki banyak fitur yang sangat cocok digunakan oleh perusahaan besar yang membutuhkan kapasitas lebih besar. Menarik banget kan Friends?
Memulai Toko Online dengan Magento 2
Pasti kamu udah penasaran kan Friends tentang cara untuk membuat toko online dengan Magento 2. Setelah dijelaskan tentang kelebihannya, pasti kamu juga tertarik kan untuk menggunakan Magento 2 sebagai platform toko online mu. Kalau gitu, simak tahapan memulai toko online dengan Magento 2 dan jangan sampai ada yang kelewat ya Friends!
- Memiliki server hosting
- Melakukan instalasi service
- Melakukan instalasi Magento
- Melakukan store configuration
- Melakukan pengembangan tampilan UI UX sesuai dengan bisnis
- Melakukan integrasi dengan pihak ketiga yang diperlukan (Payment Gateway, Logistik, SMTP, dan lainnya)
- Melakukan testing dan pengecekan menyeluruh
- Mempersiapkan data katalog produk
- Mempersiapkan tim dan bisnis proses untuk operasional eCommerce.
Itu dia beberapa informasi seputar Magento 2 dan tips membangun eCommerce toko online dengan Magento 2 (Adobe Commerce). Kamu bisa segera mencobanya untuk membuat toko online mu loh Friends! Rencanakan strategi yang baik sebelum membuat toko online-mu. Dan jangan sungkan untuk berkonsultasi dengan tim yang berpengalaman dalam membangun sebuah aplikasi eCommerce seperti Solutech.
Semoga bermanfaat, salam sukses.